Kamis, 05 November 2015

      Menuju Mahasiswa Berliterasi Dan Produktif Dengan Pelatihan

    Reporter: Khairul Mufid

Corong, Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar (PJTD) kembali dilaksanakan oleh Lembaga Pers dan Penelitian Mahasiswa  (LP2M)  "Corong" bertepatan pada hari selasa sampai hari kamis (03-05/11/2015) di Aula Ma'had Ali, Institut Agama Islam Tribakti yang berisikan empat matreri tentang kejurnalistikan.

PJTD kali ini adalah yang kedua kalinya diadakan oleh LP2M Corong setelah tahun sebelumnya juga sukses dilaksanan.
"PJTD ini merupakan salah satu agenda LP2M Corong pada tahun ini dan untuk kedua kalinya diadakan yang mana pada tahun kemaren pernah dilaksanakan juga". Ungkap Isnan (Direktur Lp2m Corong) saat memberi sambutan pada acara pembukaan.
Pada PJTD kali ini panitia mengusung tema "menumbuhkan budaya literasi menuju Mahasiswa produktif".
"Kami mengambil tema seperti ini bertujuan agar budaya literasi (membaca dan menulis) semakin banyak dilakukan oleh orang Indonesia, khususnya Mahasiswa. Karena menurut salah satu penelitian menunjukkan bahwa Indonesia pada saat ini berada di peringkat kedua dari bawah dari 62 Negara yang menjadi koresponden penelitian". Kata Hafidz disaat memberi sambutan atas nama ketua Panitia.
Menurut pantauan Wartawan LP2M Corong, jumlah peserta yang mengikuti PJTD kali ini relatif banyak. Hal itu dibuktikan dengan absensi daftar hadir peserta pada materi pertama yang mencapai 32 Mahasiswa dengan rincian dua peserta dari  Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Independent, Universitas Islam Kadiri (UNISKA), dan sisanya dari kampus IAIT
Guna memanjakan ke 32 peserta tadi, Panitia menyuguhkan empat materi. yakni macam-macam bentuk tulisan dengan pemateri Ahmad Mutholib, kode etik jurnalistik oleh Nurul Huda, teknis penulisan opini oleh Mukhlison, dan teknik reportase sekaligus besertaan dengan teknik penulisan berita  yang diisi oleh Wartawan Merdeka.com dan mantan Wartawan Jawa Post  yakni Imam Mubarok.

Acara PJTD kali ini berakhir pada hari kamis jam 13.45 WIB yang ditandai dengan acara penutupan, pembagian sertifikat dan ramah tamah bersama antar Panitia dan Peserta.

0 komentar:

Posting Komentar